Demplot Polres Landak Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional Di Desa Nyiin Bawa Dampak Nyata Bagi Warga

Landak – Komitmen Polri dalam mendukung program nasional terus diwujudkan secara nyata. Salah satunya melalui kegiatan penanaman jagung yang kembali dilaksanakan oleh Polres Landak di Demplot 2 eks PT SDK yang berlokasi di Dusun Asam mareh RT/RW : 014/005 Limau Desa Nyiin Kecamatan Jelimpo Kabupaten Landak, ” Kamis (29/1/2026)

Sejak demplot tersebut dikelola oleh Polres Landak dan dimanfaatkan sebagai lahan pertanian jagung, dampak positif mulai dirasakan oleh masyarakat sekitar. Warga Desa Nyiin mengaku sangat terbantu, karena selain lahan yang sebelumnya tidak produktif kini dimanfaatkan, akses jalan yang semula sulit kini sudah dapat dilalui, bahkan menjadi jalur penghubung bagi aktivitas warga sehari-hari.

Selain akses jalan, program ini juga berdampak pada percepatan pembangunan infrastruktur lainnya. Program listrik masuk desa yang selama ini dinantikan masyarakat Desa Nyiin dipastikan akan terealisasi pada tahun 2026, seiring dengan terbukanya akses wilayah akibat pengolahan lahan tersebut.

Program ketahanan pangan yang digagas Polres Landak ini turut melibatkan lima Kelompok Wanita Tani (KWT). Keterlibatan ibu-ibu dalam kegiatan pertanian jagung tersebut memberikan manfaat ekonomi tambahan bagi keluarga. Para anggota KWT mengaku merasa terbantu karena memperoleh penghasilan tambahan, sekaligus meningkatkan keterampilan dalam bidang pertanian.

Di sisi lain, kondisi harga jagung di Kabupaten Landak terpantau cukup stabil, sehingga memberikan kepastian ekonomi bagi para petani dan kelompok yang terlibat dalam program ini.

Kapolres Landak AKBP Devi Ariantari, S.H., S.I.K., saat ditemui di ruang kerjanya, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata dukungan Polri terhadap program ketahanan pangan nasional serta upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Polri tidak hanya berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga hadir untuk mendukung program-program pemerintah yang berdampak langsung bagi masyarakat, khususnya di bidang ketahanan pangan,” ujar Kapolres Landak.

Lanjut Kapolres menambahkan, pengelolaan lahan eks perusahaan ini diharapkan dapat menjadi contoh pemanfaatan lahan tidur agar lebih produktif serta membuka peluang kerja bagi masyarakat sekitar.

“Dengan adanya demplot jagung ini, masyarakat bisa mendapatkan lapangan pekerjaan, akses jalan terbuka, dan ke depan infrastruktur seperti listrik juga dapat masuk. Ini semua demi peningkatan kesejahteraan warga,” tambahnya

Sementara itu, salah satu warga Desa Nyiin mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas kehadiran program tersebut yang di dikelola oleh Polres Landak.“Kami sangat senang, sekarang jalan sudah bisa dilewati, kami juga bisa bekerja di lahan jagung ini. Ke depan listrik juga akan masuk ke desa kami,” ungkapnya.

Dengan sinergi antara Polri dan masyarakat, program ketahanan pangan di Kabupaten Landak diharapkan dapat terus berkelanjutan dan memberikan manfaat jangka panjang bagi kesejahteraan warga.

 

 

Agus maharona

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *