Sanggau – Koramil 1204-04/Kembayan bekerja sama dengan Bulog kembali melaksanakan Program Gerakan Pangan Murah sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap kebutuhan pokok masyarakat. Kegiatan berlangsung pada Kamis, 27 November 2025 mulai pukul 09.00 WIB bertempat di Kantor Koramil 1204-04/Kembayan, Kecamatan Kembayan, Kabupaten Sanggau, Kamis 27/11/2025.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, Serka Santosa Paul, selaku Batih Tuud Koramil 1204-04/Kembayan, memimpin jalannya kegiatan bersama empat personel Koramil serta didukung oleh anggota Ter Kodim. Program ini menyediakan sejumlah kebutuhan pokok seperti beras, gula, dan minyak goreng dengan harga terjangkau.
Serka Santosa Paul mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud sinergi TNI dengan Bulog dalam membantu menjaga stabilitas harga dan mendukung ketahanan pangan masyarakat.
“Kami berharap Gerakan Pangan Murah ini dapat membantu meringankan beban masyarakat, khususnya menjelang akhir tahun ketika kebutuhan biasanya meningkat,” ujarnya.

Masyarakat terlihat antusias mengikuti kegiatan tersebut, terutama karena ketersediaan bahan kebutuhan pokok dengan harga lebih murah dari pasaran. Program ini sekaligus menjadi sarana TNI untuk terus mempererat hubungan dengan masyarakat di wilayah teritorial.
Dengan terselenggaranya Gerakan Pangan Murah ini, Koramil 1204-04/Kembayan berharap dapat terus berkontribusi positif dalam menjaga stabilitas pangan serta memberikan manfaat langsung bagi warga Kecamatan Kembayan.
(Pendim 1204/Sanggau)
Agus maharona












