Menyambut HUT RI – 79 RW 03 Palmerah Menggelar Kompetisi Futsal

Jakarta,Metrolima TV.com – alam Rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke- 79, RW 03 menggelar Turnamen Futsal antar RT yang ada di wilayah Rw03, acara di gelar didepan halaman sekretariat 03, Jalan Kemangisan pulo 1 RW 03 ( lapangan Rengas).Kelurahan Palmerah, Kecamtan Palmerah Jakarta Barat. Sabtu 20/7 2024.

Ketua RW 03 Nurhadi Prayitno dalam sanbutannya mengatakan, pada sore hari ini dalam acara turnamen futsal yang diadakan dilapangan rengas ini.ucap Nurhadi.

Lanjut Nurhadi ketua RW 03 ini akan menjadi salah satu contoh kebersamaan kita yang selalu diadakan disetiap tahunnya. mudah-mudahan acara turnamen futsal RW 03 ini bisa berjalan dengan lancar. Kita disini bukan mencari siapa yang menang dan siapa yang kalah, akan tetapi kekompakan, kerukunan antara satu dengan yang lain. pangkas Nurhadi

Nurhadi prayitno ketua RW03 berharap, kepada warga, Mari kita jaga kekompakan kita, satu tujuan untuk RW 03, sekali lagi mari kita laksanakan turnamen ini dengan penuh semangat, semoga turnamen acara ini berjalan dengan lancar.tandas Nurhadi Prayitno.

Ketua LMK 03 Dody Setioyono saat di temui awak media mengatan, Hari ini pertandingan turnamen futsal, ini adalah pertandingan yang kita laksanakan setiap tahun guna menggali potensi olahraga futsal untuk anak-anak di RW 03 ini.ucap Dody

Dody setiono menambakan, Jumlah peserta ada 12 tim dari 12 RT. Untuk Juara ada juara 1, 2, dan 3 diambil ketika dihari puncaknya. Ini semua dari anggaran kas RW, lalu ada juga teman-teman yang memberikan donasi.tuturnya.

Dody berharap dengan Kegiatan ini menjadi hiburan untuk masyarakat RW 03, yang setiap tahunnya ditunggu, dan semoga bisa berjalan terus, dan akhirnya potensi-potensi pemain sepak bola, pemain futsal di RW 03 ini bisa terlihat, bisa teratur menjadi pemain-pemain yang handal.tandas Dosy Setiyono.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *